Laporan ekslusif dari Kairo, Mesir
NewsINH, Kairo – Tim International Networking for Humanitarian (INH) sambangi kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kairo Mesir dalam rangka silaturahmi dan koordinasi perihal bantuan untuk warga Gaza di tengah perang memasuki hari ke-248, Senin (10/6/2024).
Dubes RI di Kairo Luthfi Rauf menyambut hangat kedatangan tim INH dan mengatakan, “Silaturahmi dan koordinasi bantuan bencana kemanusiaan antar lembaga saat ini sangat penting dilakukan mengingat kondisi warga Gaza yang semakin terpuruk dibombardir tanpa henti oleh Israel”.
“Ada dua kategori bencana, bencana kemanusiaan dan bencana alam. Apa yang terjadi di Gaza adalah bencana kemanusiaan. Tiga hal manajemen perlu kita pahami sebelum dan sesudah bencana yaitu Mitigasi (Pemahaman pengurangan resiko korban), Emergency (Tanggap Darurat) dan Rekonstruksi (Membangun kembali seperti semula). Sayangnya, saat ini kita masih di tahap Emergency, maka gencatan senjata perlu didorong agar tahap Rekonstruksi jangka panjang bisa kita maksimalkan,” lanjut Lutfi.
Dia melanjutkan, “KBRI merekomendasikan agar ke depannya INH juga koordinasi dengan Bulan Sabit Merah Internasional dan Kementerian Kesehatan Mesir perihal akses distribusi bantuan ke Gaza, kondisi perbatasan Rafah sudah porak poranda oleh Israel dan kondisi di Al-‘Arisy yang dikontrol ketat oleh pihak keamanan, akses bantuan selain lembaga internasional seperti PBB, WHO, UNRWA, Bulan Sabit Merah dsb, sangat sulit untuk masuk ke Gaza.”
Sementara itu, Pendiri INH Muhammad Husein mengucapkan terima kasih atas sambutan dan informasi yang disampaikan staf dan Dubes RI, melanjutkan dengan pemaparan singkat mengenai sepak terjang INH yang menyampaikan amanah bantuan masyarakat Indonesia untuk Gaza sampai hari ini.
“Suatu kehormatan bagi kami bisa bersilaturahmi pagi ini. Izinkan kami melaporkan, Alhamdulillah, lembaga INH sejauh ini sudah menyalurkan 40 miliar rupiah, besar harapan kami ke depannya bisa menjangkau lebih banyak bantuan untuk warga Gaza terutama dalam hal koordinasi bersama KBRI di Kairo,” ujarnya kepada Dubes RI.
Husein melanjutkan, INH sejauh ini sudah bersinergi dengan banyak pihak NGo dan komunitas lainnya dan tidak menutup kemungkinan bersinergi dengan lebih banyak pihak lagi.
“Sinergitas lembaga sudah kami terapkan, bersama BAZNAS dan NGO kemanusiaan lainnya, semangat kebersamaan ini merupakan upaya maksimal yang perlu kita jaga sesuai amanah konstitusi Indonesia untuk perjuangkan kemerdekaan Palestina,” tambah Husein.
Turut hadir dalam agenda silaturahmi di KBRI Sekretaris 1 & 2 Bidang Protokol Konsuler John dan Agus, Sekretaris 1 Bidang Pensosbud Amin, Ketua Pelaksana INH di Gaza Syuhaib Abu Daqqa, Staff media INH Amin Baharuddin dan Ogi Fathur Rahman.