Milad ke-6, INH Komitmen Lebarkan Perjuangan Kemanusiaan

Milad ke-6, INH Komitmen Lebarkan Perjuangan Kemanusiaan

NewsINH, Bogor – Memasuki tahun keenam sebagai organisasi kemanusiaan, Internasional Networking for Humanitarian (INH) telah menjaring banyak jiwa kemanusiaan dari seluruh wilayah Indonesia dan berkomitmen meningkatkan jangkauan bantuan di lebih banyak negara.

Dalam beberapa tahun saja, INH sudah menjaring kemanusiaan dari 13 negara, mulai dari membangun silaturahmi dengan komunitas kemanusiaannya sampai dengan mendirikan bangunan wakaf di lokasi tersebut dan mengirimkan bantuan kemanusiaan dari rakyat Indonesia untuk mereka.

Selain itu, ratusan program bantuan kemanusiaan baik di dalam maupun di luar Indonesia telah menyasar lebih dari satu juta penerima manfaat yang semuanya adalah mereka yang membutuhkan bantuan kemanusiaan.

Saat ini, INH berkomitmen untuk berperan lebih luas lagi dan membuat mimpi-mimpi kemanusiaan lebih nyata. Salah satunya dengan bekerja sama dengan otoritas pemerintah negara penerima bantuan untuk merealisasikan bantuan yang lebih besar efek manfaatnya.

Mimpi ini akan diwujudkan dalam berbagai program selanjutnya yang saat ini masih dipersiapkan segala kematangannya.

INH berterima kasih kepada masyarakat Indonesia baik di dalam negeri atau yang sedang di luar negeri maupun masyarakat luar Indonesia yang telah mempercayakan amanah bantuannya melalui INH selama ini.

“Tanpa izin Tuhan yang Maha Esa dan kepercayaan dari masyarakat semua, INH tidak akan bisa mewujudkan misi-misi kemanusiaan ini,” ujar Presiden Direktur INH, Lukmanul Hakim dalam pembukaan acara Milad ke-6 INH di Kantor INH di Cileungsi, Bogor.

Dalam kegiatan ini, INH memperkuat kerjasama dan kekompakan tim dalam berbagai acara seperti pembuatan video bersama, dan ramah tamah serta diskusi penguatan misi visi INH.

Tidak lupa, tahun ini merupakan tahun duka bagi INH yang telah kehilangan salah satu pejuang kemanusiaan INH di Jalur Gaza, Harits Al Hassyaas yang dirusak oleh Israel ke kediamannya di Rafah. Harits syahid bersama dengan beberapa anggota keluarga lainnya.

Namun, momen duka ini tidak menjadikan INH terdiam terlalu lama dan terus menguatkan bantuan di Jalur Gaza maupun warga Gaza yang mengungsi ke Mesir atau Yordania. Bantuan terus dikuatkan untuk mereka yang terdampak agresi serangan Zionis. (***)

Customer Support kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan apa saja kepada kami!