Liga Arab Apresiasi Laporan PBB tentang Kejahatan Perang Israel di Palestina

Liga Arab Apresiasi Laporan PBB tentang Kejahatan Perang Israel di Palestina

NewsINH, Cairo – Liga Arab mengapresiasi atas laporan PBB yang mencatat kebijakan dan praktik Israel di wilayah Palestina yang diduduki adalah kejahatan sesuai hukum pidana internasional.

Komisi Penyelidikan Internasional Independen PBB tentang wilayah Palestina yang diduduki menunjukkan pemindahan sebagian penduduk sipil Israel ke wilayah pendudukan merupakan kejahatan perang.

“Pengusiran paksa adalah kejahatan terhadap kemanusiaan,” ungkap laporan PBB itu, dilansir dari Middleeastmonitor,  Selasa (25/10/2022).

Menurut Asisten Sekretaris Jenderal Liga Arab untuk Urusan Palestina dan Wilayah Pendudukan Arab, Said Abu Ali, laporan tersebut merupakan tambahan penting dari daftar dokumen yang dikeluarkan PBB dan organisasi hak asasi manusia internasional.

Abu Ali menekankan pentingnya para pemimpin dan pejabat Israel dimintai pertanggungjawaban atas kejahatan dan pelanggaran hak asasi manusia mereka.

Ia meminta masyarakat internasional mengambil langkah-langkah untuk melindungi hak-hak rakyat Palestina dan bekerja menuju keadilan sehingga mereka memenuhi hak-hak mereka yang sah dan mengakhiri pendudukan tanah mereka.

 

Sumber: Middleeastmonitor/Sindonews

 

Arab Saudi Glontorkan Rp421 Miliar untuk Bantu Pengungsi Palestina

Arab Saudi Glontorkan Rp421 Miliar untuk Bantu Pengungsi Palestina

NewsINH, Amman –  Arab Saudi menyumbangkan USD27 juta (Rp421 miliar) kepada Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Pengungsi Palestina di Timur Dekat (UNRWA). Bantuan ini diberikan untuk mendukung operasi organisasi di wilayah Palestina.

Donasi tersebut datang sebagai bagian dari janji Kerajaan Saudi pada 2018/2019 untuk mendukung layanan inti agensi dengan donasi sebesar USD50 juta.

Kontribusi tersebut merupakan bagian dari janji yang lebih besar oleh Kerajaan, yang telah menjadi salah satu donor utama badan tersebut selama beberapa dekade, untuk membantu UNRWA terus memberikan layanan penting kepada 5,6 juta pengungsi Palestina di wilayah tersebut.

Nota kesepahaman ditandatangani oleh Duta Besar Saudi untuk Yordania Nayef Al-Sudairi, Komisaris Jenderal UNRWA Philippe Lazzarini, dan Dr. Ahmad Abu Holie, anggota Komite Eksekutif Organisasi Pembebasan Palestina dan kepala Departemen Urusan Pengungsi.

Berbicara kepada Arab News, Minggu (23/10/2022), Al-Sudairi mengatakan bahwa kehadiran Saudi adalah dan masih menjadi jantung perjuangan Palestina, karena posisi Kerajaan dalam masalah Palestina dianggap sebagai salah satu konstanta utama kebijakan luar negeri Saudi. “Sikap tegas Arab Saudi terhadap perjuangan Palestina terus berlanjut hingga pemerintahan Raja Salman dan putra mahkotanya.

Raja telah mengumumkan posisi resmi Saudi dalam berbagai kesempatan, yang baru-baru ini ditegaskan kembali oleh menteri luar negeri Kerajaan, Pangeran Faisal bin Farhan, di UNGA ke-77 di New York beberapa minggu lalu,” kata Al-Sudairi.

“Masalah Palestina berada di garis depan masalah keprihatinan, dan Kerajaan mendukung rakyat Palestina untuk mendapatkan hak-hak mereka yang sah, termasuk pembentukan negara merdeka mereka berdasarkan perbatasan tahun 1967, dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya,” tambahnya.

Sokongan dari Saudi ini diakui sangat membantu UNRWA. “Dukungan dari Kerajaan dan lembaga-lembaganya berkontribusi pada kemampuan UNRWA untuk mempertahankan layanan vitalnya bagi para pengungsi Palestina selama beberapa dekade,” kata Lazzarini.

Dia menambahkan bahwa badan tersebut telah mengalami kesulitan mempertahankan pendanaan karena ketidakpastian donor, dan bahwa selama dekade terakhir, “perhatian di bagian dunia ini telah menurun.” Kerajaan telah menyumbangkan lebih dari USD1 miliar kepada UNRWA dalam dekade terakhir, memungkinkan badan tersebut untuk terus memberikan layanan penting kepada para pengungsi Palestina.

“Apa yang telah dialami agensi selama 10 tahun terakhir telah membuat sumber daya secara keseluruhan stagnan. Donasi akan membantu kami tetap menjalankan kegiatan kami tetapi perjuangan akan terus berlanjut,” kata Lazzarini.

 

Sumber: Sindonews

Kunjungan Kerja PM Palestina, Jokowi: Indonesia Komitmen Perjuangkan Kemerdekaan Palestina

Kunjungan Kerja PM Palestina, Jokowi: Indonesia Komitmen Perjuangkan Kemerdekaan Palestina

NewsINH, Jakarta – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan kenegaraan Perdana Menteri (PM) Palestina Mohammad I.M. Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pada Senin (24/10/2022).

Upacara penyambutan resmi yang dilaksanakan di halaman Istana Kepresidenan Bogor ini diawali dengan dikumandangkannya lagu kebangsaan kedua negara serta dengan pengenalan delegasi dari masing-masing negara.

Dari Indonesia, tampak hadir Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, serta Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny Lukito.

Selanjutnya, Presiden Jokowi bersama PM Shtayyeh melakukan veranda talk serta melakukan penanaman pohon. Adapun pohon yang ditanam oleh kedua pemimpin negara adalah Pohon Meranti.

Rangkaian acara selanjutnya adalah pertemuan bilateral. Saat memberikan sambutan dalam pertemuan bilateral, Presiden menegaskan Indonesia akan terus mendukung perjuangan rakyat Palestina. Ia berharap, kunjungan kali ini dapat mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Palestina.

“Palestina adalah sahabat dekat Indonesia, Palestina adalah salah satu negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Indonesia juga secara konsisten terus mendukung perjuangan bangsa Palestina, dan saya berharap kunjungan Yang Mulia dapat semakin memperkokoh hubungan yang sudah baik ini,” pungkasnya

Sumber: Setkab

Festival Palestina ke-18 di London, Beri Pesan Khusus Untuk PM Inggris

Festival Palestina ke-18 di London, Beri Pesan Khusus Untuk PM Inggris

NewsINH, London – Festival Palestina kedelapan belas yang diselenggarakan di jantung kota London, Inggris ini dihadiri oleh ribuan orang. Kegiataan yang dimotori oleh Forum Palestina di Inggris (PFB) ini menampilkan politisi Irlandia terkemuka dan presiden kampanye Hentikan Perang di Irlandia, Richard Boyd.

Dalam pidatonya, ia menunjukkan asal-usul sejarah dan persamaan antara perjuangan kemerdekaan Irlandia dan Palestina. Boyd menegaskan dukungan gerakan solidaritas Irlandia untuk bekerja mengalahkan kolonialisme pemukim dan apartheid di Palestina.

Peserta asing lainnya yang hadir dalam festival tersebut diantaranya penyanyi Kuwait Hammoud Al-Khidr, Kifah Zreiki dari Palestina dan artis rap Palestina-Amerika Waheeb Naasan. Mereka bergabung dengan artis rap Inggris Lowkey.

Direktur Festival, Adnan Hmidan, mengatakan kepada wartawan bahwa festival tersebut pada tahun ini mengangkat slogan “Palestina ada di hatiku”. Menurutnya, meski secara geografis jarak Palestina cukup jauh tetapi keberadaan Palestina selalu di hati.

Dalam pidato pembukaannya, ketua PFB Zaher Birawi menegaskan bahwa festival tersebut membawa pesan khusus untuk pemerintah Inggris yakni perdana menteri yang akan mengakhiri masa jabatanya dan digantikan oleh penggantinya.

“Bahwa kami adalah bagian dari masyarakat Inggris, tetapi kami juga orang Palestina yang bermimpi untuk membebaskan tanah air kami dan kembali ke kota dan desa kami di Palestina.” katanya.

Dia menambahkan, bahwa adalah hak kami untuk bekerja untuk mencapai impian dan tujuan nasional kami. Kami tidak akan menerima upaya untuk membungkam kami dan mencegah kami mengungkap kejahatan dan praktik rasis pendudukan dan kami tidak akan pernah menerima keselarasan Inggris ini dengan kebijakan negara pendudukan dengan mengorbankan hak, kebebasan, dan tanah air kami.

Birawi menekankan, tidak peduli berapa banyak kejahatan pendudukan meningkat, itu tidak akan menghalangi kami untuk menuntut hak-hak kami dan mendukung rakyat kami dan tanah air kami.

Festival tahun ini memberikan penghargaan pengakuan kepada mantan ketua Persatuan Mahasiswa Nasional (NUS) Shaima Dallali atas dukungannya yang luar biasa terhadap perjuangan Palestina dan komunitasnya di Inggris. Penerima penghargaan lainnya adalah seorang advokat pengacara hak asasi manusia terkemuka dan presiden Pusat Keadilan Internasional untuk Palestina (ICJP), Tayab Ali, direktur Monitor Timur Tengah (MEMO) Daud Abdullah, Profesor Kamel Hawwash, Ketua Kampanye Solidaritas Palestina ( PSC) dan Anggota Parlemen Irlandia Richard Boyd.

Selama acara berlangsung, para hadirin mengheningkan cipta selama satu menit untuk arwah para syuhada Palestina. Mereka dihibur oleh tarian tradisional Palestina Dabkeh grup MEK dari Kafr Qassem dan Jaffa, serta penampilan anak-anak dari grup musik Yasmine Al-Sham yang beranggotakan anak-anak Palestina, Mesir, dan Suriah di Inggris.

 

Sumber: Middleeastmonitor

Ledakan di Nablus Tewaskan Seorang Warga Palestina

Ledakan di Nablus Tewaskan Seorang Warga Palestina

NewsINH, Nablus – Tamer al-Kilani seorang warga Palestina meninggal dunia dalam sebuah peritiwa ledakan di Tepi Barat yang diduduki. Diguga bahan peledak itu sengaja dipasang oleh pihak otoritas Israel untuk membunuh Tamer.

Informasi yang dihimpun dari sejumlah sumber, Senin (24/10/2022), Ia tewas setelah mengalami luka para akibat bahan peledak jenis TNT yang ditaruh di sepeda motor yang ditungganginya meledak.

Seorang inspektur polisi Palestina membenarkan atas peristiwa tersebut kepada AFP bahwa al-Kilani tewas dalam ledakan di Nablus, di mana koalisi longgar pejuang “The Lions’ Den” telah muncul dalam beberapa bulan terakhir.

Kelompok itu menggambarkan al-Kilani sebagai salah satu “pejuang paling sengit” dan menyalahkan Israel atas kematiannya semalam.

“Pendudukan berbahaya [Israel] menempatkan perangkat TNT yang lengket sebagai cara untuk membunuh” al-Kilani, tulis kelompok itu di Telegram.

Warga Palestina berkumpul pada hari Minggu di sekitar sisa-sisa hangus sepeda motor yang diduga sarat dengan bahan peledak. Sementara itu, pihak keluarga korban ibu dan saudara perempuan al-Kilani tertunduk lesu disamping jasad korban saat diwaba ke Rumah Sakit Rafidia Nablus.

Militer Israel menolak untuk mengkonfirmasi keterlibatannya dalam pembunuhan itu ketika dihubungi oleh AFP. Seorang juru bicara militer mengatakan al-Kilani terlibat dalam serangan yang menargetkan warga Israel dan sebelumnya telah dipenjara oleh Israel.

Gerakan Pembebasan Nasional Palestina (Fatah) telah berduka atas kematian Tamer Al-Kilani. Dalam sebuah pernyataan pers, Fatah berduka atas martirnya Tamer al-Kilani, yang terbunuh hari ini di Nablus dalam pembunuhan pengecut, yang membuktikan kerapuhan pendudukan [Israel] ini dan aparat keamanannya.

“Kami memberi tahu kepada semua orang bahwa kejahatan keji ini tidak akan menghancurkan inkubator perlawanan yang terus menyala,” tambah pernyataan itu.

Kementerian Kesehatan mengatakan pembunuhan Al-Kilani membawa jumlah warga Palestina yang dibunuh oleh pasukan pendudukan Israel sejak awal tahun ini menjadi 177, termasuk 51 di Jalur Gaza.

 

Sumber: AFP/Alarabiya

INH Kirim Bantuan Makanan untuk Anak-anak Sekolah di Uganda

INH Kirim Bantuan Makanan untuk Anak-anak Sekolah di Uganda

NewsINH, Kampala – Lembaga kemanusiaan International Networking for Humanitarian atau INH bagikan paket makanan untuk ratusan pelajar serta guru dan staff di sekolah Kyebando Muslim Nursery and Primary School, Kampala, Uganda Afrika Timur.

Relawan INH di Uganda, Emmy Sabar mengatakan, para pelajar terlihat antusias dan senang mendapatkan paket makana yang merupakan penyaluran program “Bantuan Pangan” yang di gagas lembaga kemanusiaan yang berbasis di Indonesia.

“Mereka sangat senang dan ceria sekali saat mendapatkan bantuan makanan, satu persatu mereka mengantri untuk mendapatkan giliran,” kata Emmy, Senin (24/10/2022).

Emmy menjalaskan, untuk penerima manfaat jumlahnya sekitar 195 jiwa dengan perincian 167 siswa dan 28 orang lainya merupakan guru dan staff disekolah tersebut.

“Selain paket makanan, kami juga telah menyalurkan bantuan paket pangan yang berisi berisi beras, gulan dan roti,” jelasnya.

Sementara itu, Hajjat Maymunnah kepala sekolah Keybando Muslim Nursery and Primary School mengatakan pihaknya berterimakasih kepada masyarakat Indonesia yang telah mendonasikan bantuan pangan untuk siswa dan para staf disekolahnya.

“Masyarakat Indonesia dikenal sangat dermawan, meski jarak kami begitu jauh namun masyarakat Indonesia sangat peduli dengan kehidupan kami,” ucapnya seraya berdoa semoga para donatur yang telah menyumbangkan donasinya diberikan keberkahan.

Sebelumnya, lembaga INH juga telah merealisasikan program bantuan pembangunan wakaf sumur di Uganda. Guna memenuhi kebutuhan air bersih yang layak dan aman dikonsumsi pembangun wakaf sumur di Desa Manyonyi Bawah, Paroki Bumageni, Kecamatan Bungokho, Kabupaten Mbale, Uganda Timur.

“Alhamdulillah hari ini, proses pembangunan wakaf sumur di Uganda – Afrika sudah dumulai, semoga proses pembangunannya bisa berjalan sesuai dengan rencana,” kata Muqorrobin Al Fikri manager Program INH, Jum’at (21/10/2022) kemarin.

Fikri mengatakan, pembangunan wakaf sumur ini merupakan bantuan dari masyarakat Indonesia yang telah menitipkan donasinya kepada lembaga INH. Oleh karena itu, ia selalu bersyukur dan berterimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat secara langsung dalam program tersebut.

“Mudah-mudahan kami bisa terus menjaga amanah dari masyarakat Indonesia, sehingga program-program yang direncanakan bisa terealisasi dan berjalan sesuai denggan tahapan dan perencanaan,” katanya.

Sumber: TIM Media

Raih Skor 68 Persen, Indonesia Dinobatkan Sebagai Negara Paling Dermawan di Dunia

Raih Skor 68 Persen, Indonesia Dinobatkan Sebagai Negara Paling Dermawan di Dunia

NewsINH, Jakarta – Indonesia kembali dinobatkan sebagai negara paling dermawan di dunia versi World Giving Index (WGI) 2022 yang dikeluarkan oleh badan amal Charities Aid Foundation (CAF). Laporan WGI 2022 CAF yang dirilis Jumat (21/10/2022) kemarin mengukuhkan Indonesia di peringkat pertama dengan skor 68 persen, lebih rendah tiga persen dibanding skor di tahun sebelumnya.

Ketua Badan Pelaksana PIRAC (Public Interest Research and Advocacy Center) Hamid Abidin dalam keterangannya, Sabtu, mengaku takjub atas prestasi yang ditorehkan oleh sektor filantropi Indonesia dalam kurun waktu lima tahun tersebut.

“Ini menunjukkan kuatnya tradisi menyumbang kita yang diinspirasi oleh ajaran agama dan tradisi lokal yang sudah dipraktikkan puluhan tahun,” tuturnya.

Pencapaian ini menempatkan Indonesia sebagai negara paling dermawan dalam kurun waktu lima tahun berturut-turut.

Menurut laporan WGI, Indonesia menempati dua peringkat teratas dari tiga kategori atau indikator yang menjadi ukuran WGI, yakni menyumbang uang, menyumbang pada orang asing atau tidak dikenal, dan partisipasi dalam kegiatan kerelawanan atau volunterisme.

Hasil penelitian CAF menunjukkan 84 persen orang Indonesia menyumbang uang pada tahun 2021, jauh lebih tinggi dari skor rata-rata global (35 persen). Persentase warga Indonesia yang berpartisipasi dalam kegiatan kerelawanan juga tinggi (63 persen), hampir tiga kali lebih besar dari angka rata-rata global (23 persen). Sementara persentase warga yang menyumbang untuk orang asing berjumlah 58 persen, sedikit lebih rendah dari angka rata-rata global (62 persen).

Selain pengaruh ajaran keagamaan, Hamid melihat keberhasilan para pegiat filantropi, khususnya filantropi Islam dalam menggalang, mengelola dan mendayagunakan donasi keagamaan juga berkontribusi pada pencapaian tersebut.

Lembaga filantropi Islam, khususnya badan dan lembaga pengelola ZISWAF (Zakat, Infaq, Sedekah dan Wakaf) telah bermetamorfosis menjadi lembaga filantropi modern. Filantropi Islam itu, lanjut dia, mengembangkan strategi penggalangan sumbangan keagamaan secara konvensional dan digital, serta menerapkan standar pengelolaan donasi secara transparan dan akuntabel.

Selain itu, lanjut dia, juga berhasil mengaitkan dan menyelaraskan program-program yang dijalankannya dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

“Tak heran jika perolehan donasi lembaga-lembaga filantropi Islam ini mengalami kenaikan selama pandemi, meski prosentase kenaikannya tidak setinggi di masa normal sebelum pandemi,” tuturnya.

Sementara itu, Lukmanul Hakim Presiden Direktur International Networking for Humanitarian (INH) mengaku senang atas prestasi yang diraih Indonesia. Menurutnya, capain ini menunjukan bahwa rakyat Indonesia memiliki rasa kepedulian dan semangat gotong royong yang luar bias.

“Ini bukti jika masyarakat Indonesia memiliki tingkat kepedulian antar sesama yang luar biasa,,” katanya.

Masyarakat Indonesia umumnya, lanjut Lukman jika membantu sesama yang membutuhkan tidak memandang latar belakang, maupun identitas. Artinya, masyarakat Indonesia lebih mementingkan persoalan kemanusiaan diatas segalanya.

 

Sumber: Antara/Tim Media INH

Tak Akui Yerusalem Ibu kota Israel, OKI Apresiasi Pemerintah Australia

Tak Akui Yerusalem Ibu kota Israel, OKI Apresiasi Pemerintah Australia

NewsINH, Jeddah – Organisasi Kerjasama Islam (OKI) menyambut baik keputusan pemerintah Australia untuk mengakhiri pengakuannya atas Yerusalem Barat sebagai ibu kota Israel. Mereka menambahkan bahwa langkah Australia selaras dengan hukum internasional dan resolusi PBB yang relevan.

“Komitmen Australia terhadap solusi dua negara,” sebut OKI organisasi yang bermarkas di kota Jeddah Arab Saudi dalam sebuah pernyataan dilansir dari laman middleeastmonitor, Jumat (21/10/2022).

Organisasi ini meminta semua negara yang mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel untuk membalikkan sikap mereka terhadap legitimasi internasional.

Adapun Menteri Luar Negeri Australia, Penny Wong, pada Selasa kemarin mengatakan dengan tegas, bahwa negaranya telah membatalkan pengakuannya atas Yerusalem Barat sebagai ibu kota Israel.

Pada 2018, Perdana Menteri saat itu, pemerintahan Scott Morrison mengatakan akan mengakui Yerusalem Barat sebagai ibu kota Israel. Akan tetapi tidak akan memindahkan kedutaannya dari Tel Aviv sampai penyelesaian damai tercapai.

Langkah Australia itu mendapat pujian dari Otoritas Palestina, yang menguasai Tepi Barat, dan Hamas, kuasai Jalur Gaza.

Sementara Yerusalem kini tetap menjadi jantung konflik Israel-Palestina. Warga Palestina berharap Yerusalem Timur, yang sekarang diduduki oleh Israel, pada akhirnya dapat berfungsi sebagai ibu kota Negara Palestina di masa depan.

 

Sumber: Middleeastmonitor/Republika

 

Buntut Pembunuhan Udai Tamimi oleh Militer Israel, Warga Palestina Turun ke Jalan

Buntut Pembunuhan Udai Tamimi oleh Militer Israel, Warga Palestina Turun ke Jalan

NewsINH, Ramallah – Warga Palestina menggelar aksi mogok massal di Tepi Barat yang diduduki sebagai langkah protes terhadap pembunuhan seorang pemuda Palestina bernama Udai Tamimi oleh serdadu zionis Israel. Udai Tamimi menghembuskan nafas terakhirnya setelah timah panas menembus dibagian tubuhnya.

Dilansir dari kantor berita Palestina, Wafa, Jum’at (21/10/2022) Udai Tamimi adalah seorang penduduk kamp pengungsi Yerusalem Shuafat yang masih berusia 22 tahun. Dia menjadi buron selama lebih dari sepuluh hari setelah dituduh membunuh seorang tentara dan melukai yang lainnya dalam serangan penembakan di pos pemeriksaan Shufat pada 8 Oktober lalu.

Aksi mogok massal itu dilakukan selama satu hari sebagai bentuk ratapan mereka atas pembunuhan Udai Tamimi. Pembunuhan itu terjadi saat baku tembak dengan pasukan Israel di pintu masuk pemukiman kolonial Ma’ale Adumim, timur Yerusalem.

Kini setelah Tamimi tewas di tangan pasukan Israel, pusat bisnis, sekolah, universitas dan fasilitas-fasilitas lain memperlihatkan aksi pemogokan dan menutup pintu mereka di berbagai wilayah Tepi Barat dan Yerusalem. Bahkan aksi mogok juga meliputi sarana transportasi umum.

Faksi Palestina telah menyerukan pemogokan dan mendesak warga Palestina turun ke jalan untuk mengecam pembunuhan Tamimi dan pelanggaran Israel lainnya, termasuk pengepungan ketat yang sedang berlangsung di Nablus dan mengintensifkan serangan pemukim.

Sementara itu, otoritas pendudukan Israel terus memberlakukan operasinya selama sembilan hari di Nablus. Militer Israel selama sembilan hari itu menutup delapan pos pemeriksaan militer di sekitarnya untuk masuk dan keluar dari Nablus.

Hal itu membuat kehidupan sehari-hari di kota Tepi Barat yang diduduki terhenti dan menyebabkan dampak ekonomi yang menghancurkan pada penduduknya. Militer Israel juga telah mendirikan lusinan pos pemeriksaan terbang lagi.

Militer Israel telah menutup jaringan jalan samping di seluruh distrik, yang merupakan rumah bagi lebih dari 425 ribu orang yang tersebar di empat kamp pengungsi, 55 desa, dan satu kota.

Bahkan militer Israel melakukan serangan pada waktu malam hari secara besar-besaran di kota dan desa-desa sekitarnya. Pasukan Israel berdalih serangan ini dilakukan untuk mencari orang Palestina yang selama ini mereka cari.

Sumber: Wafa/Republika

INH Realisasikan Program Pembangunan Wakaf Sumur Kebaikan di Uganda

INH Realisasikan Program Pembangunan Wakaf Sumur Kebaikan di Uganda

NewsINH, Uganda – Guna memenuhi kebutuhan air bersih yang layak dan aman dikonsumsi. Lembaka Kemanusian International Networking for Humanitarian (INH) membangun wakaf sumur di Desa Manyonyi Bawah, Paroki Bumageni, Kecamatan Bungokho, Kabupaten Mbale, Uganda Timur.

“Alhamdulillah hari ini, proses pembangunan wakaf sumur di Uganda – Afrika sudah dumulai, semoga proses pembangunannya bisa berjalan sesuai dengan rencana,” kata Muqorrobin Al Fikri manager Program INH, Jum’at (21/10/2022).

Fikri mengatakan, pembangunan wakaf sumur ini merupakan bantuan dari masyarakat Indonesia yang telah menitipkan donasinya kepada lembaga INH. Oleh karena itu, ia selalu bersyukur dan berterimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat secara langsung dalam program tersebut.

“Mudah-mudahan kami bisa terus menjaga amanah dari masyarakat Indonesia, sehingga program-program yang direncanakan bisa terealisasi dan berjalan sesuai denggan tahapan dan perencanaan,” katanya.

Sementara itu, Emmy Sabar Manurung  yang merupakan Founder Emmy Foundantion yakni mitra INH di Uganda mengapresiasi kinerja INH. Pasalnya, kebutuhan air bersih itu merupkan kebutuhan dasar yang sangat dibutuhkan oleh banyak masyarakat di negara tersebut.

“Masyarakat Manyonyi Napalingha telah lama menderita dalam hal air bersih. Masyarakat ini mendapatkan air bersih dari desa tetangga yang jaraknya cukup jauh,” jelas Emmy.

Menurutnya, air dalam komunitas masyarakat disini sebagian besar adalah air tanah yang mengalir yang tidak bersih. Akibatnya, banyak masyarakat yang menderita penyakit seperti Tifoid dan disentri akibat mengkonsumsi air yang tidak aman dan tidak bersih.

“Semoga dengan pembangunan wakaf sumur yang merupakan bantuan dari masyarakat Indonesia melalui lembaga kemanusian INH itu bisa mengatasi persoalan air bersih,” harapnya.

Emmy melaporkan, dalam program pembangunan sumur dapat memakan waktu sekitar dua minggu hingga 20 hari kedepan.  Nantinya, jika sumber air sudah mengalir setidaknya ada sekitar 500 orang yang tinggal di distrik tersebut bisa memanfaatkan

Dulaka Siraji salah seorang warga lokal mengucapkan terimakasi kepada warga Indonesia dan INH yang telah peduli terhadap nasib warga didesanya. Pasalnya, selama ini masyarakat disini sangat kesulitan untuk mendapatkan air bersih.

“Terimakasih kepada INH Indonesia yang telah membantu kesusahkan kami dalam persoalan air bersih disini, semoga sumur ini bisa kami gunakan untuk memenuhi kebutuhan air bersih,” pungkasnya.

Tim Media

Customer Support kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan apa saja kepada kami!