Israel Serang Sekolah PBB di Gaza, 16 Syahid

Israel Serang Sekolah PBB di Gaza, 16 Syahid

NewsINH, Gaza – Setidaknya 16 warga Palestina syahid dalam serangan Israel terhadap sekolah milik PBB yang menampung pengungsi di Jalur Gaza, kata Kantor Media Pemerintah Gaza.

Dalam sebuah pernyataan pada Sabtu, Kantor Media Pemerintah mengatakan lebih dari 75 orang juga terluka dalam serangan terhadap sekolah al-Jaouni di kamp pengungsi Nuseirat di Gaza tengah tersebut, dilaporkan Al Jazeera.

“Kami mengutuk penjajahan Israel [karena] melakukan kejahatan dan pembantaian yang berkelanjutan terhadap warga sipil, anak-anak dan perempuan,” tambah pernyataan.

Fasilitas Nuseirat, yang dijalankan oleh badan PBB untuk pengungsi Palestina (UNRWA), adalah sekolah terbaru yang dibom oleh militer Israel sejak agresi ke Gaza dimulai pada awal Oktober.

Setidaknya 38.098 warga Palestina telah syahid dalam serangan Israel ke Gaza sejak 7 Oktober 2023 dan daerah pesisir yang terkepung tersebut menghadapi kekurangan makanan, air, obat-obatan dan pasokan kemanusiaan lainnya hingga menyebabkan warga dalam kelaparan akut.

Pada hari Sabtu, puluhan warga Palestina, termasuk lima jurnalis, syahid oleh serangan militer Israel yang meningkatkan pemboman terhadap wilayah tersebut.

Customer Support kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan apa saja kepada kami!